Selasa, 16 April 2024

Review Wardah Matte Lip Cream Shade 06

 Tampil cantik merupakan idaman para wanita terutama punya bibir merona. Selain memiliki daya tarik tersendiri tentu pula untuk menyenangkan hati. Beragam pilihan pewarna bibir bisa ditemukan di berbagai toko baik offline maupun online.

wardah matte lip cream


Review Wardah Matte Lip Cream

Kali ini, Penulis mau berbagi cerita pengalaman menggunakan Wardah Matte Lip Cream Shade 06. Memiliki bibir tebal pun patut disyukuri karena ketika menggunakan lip cream berwarna bold menjadikannya semakin menarik dipandang mata.

Selama ini, ada banyak lip cream yang bisa ditemukan di pasaran tetapi harus pula disesuaikan dengan kondisi warna bibir. Selain itu, kesehatan bibir juga menjadi kunci sehingga pengaplikasian pewarna bibir menjadi terlihat lebih sempurna.

Sebelum membahas lebih mendalam mengenai Wardah Matte Lip Cream Shade 06. Pernahkah Teman Kamu Look merasa bingung ketika ingin membedakan antara lip matte dan lip cream? Bagaimana pula dengan produk Wardah ini yang punya nama matte dan cream?

Perbedaan Lip Matte dan Lip Cream

Lip matte merupakan lipstick yang bisa disesuaikan dengan namanya bahwa memiliki tekstur matte dan biasanya lebih mudah menempel saat diapllikasikan. Namun, perlu diketahui bahwa formulasinya ini cenderung kering sehingga perlu sekali untuk mengoleskan pelembab terlebih dahulu atau lip balm ke bibir sebelum pakai lip matte ini.

Banyak yang mengira bahwa lip matte dan lip cream itu sama padahal keduanya adalah hal berbeda. Oleh karena itu, perlu ketahui pula bahwa lip cream ini tidak selalu memberikan hasil matte di akhir sehigga ketahanannya bisa dikatakan kurang awet.

Ketika Teman Kamu Look memakai lip cream pasti dapat merasakan bahwa untuk jenis satu ini lebih mudah transfer di benda lain misalnya minum pakai sedotan atau gelas. Sedikit tips agar bisa lebih tahan lama adalah dengan menaburkan bedak menggunakan brush atau coba tap bibir dengan tisu kering.

Gunakan Wardah Matte Lip Cream Sehari-hari

Sebagai pekerja yang banyak lakukan aktifitas di luar rumah maka menggunakan pewarna bibir menunjang penampilan lebih paripurna. Ketika menggunakan shade 06 ini sehari-hari tentu makin percaya diri terutama harus banyak bicara di depan publik.

review wardah matte lip cream shade 06



Pilihan shade dari lip cream ini ada sekitar 24 sehingga Teman Kamu Look bisa pilih sesuai kebutuhan dan tone warna bibir yang dimiliki. Penulis lebih suka dengan warna bold makanya penampilan pun lebih cetar dan berwarna cerah serta tajam.

Kandungan Produk 

Produk Wardah Matte Lip Cream ini dry-free formula untuk bibir. Mengandung SPF 20 PA++ yang ringan dipakai dan yang pasti melindungi dari paparan sinar UV.

kandungan produk wardah matte lip cream



Cara Penggunaan

Sederhananya dalam gunakan Wardah Lip Cream ini buat siapapun yang sibuk tetap bisa lakukan sentuhan warna untuk bibir.

review wardah matte lip cream terbaru



1. Sebelum pakai lip cream, oleskan terlebih dahulu lip balm atau lipgloss sebelum menggunakan lipstik yang bertujuan untuk melembapkan bibir.

2. Aplikasikan lipstik di bagian dalam bibir

3 Gunakan ujung aplikator untuk merapikan pulasan lipstik hingga ke bagian ujung bibir

4. Gunakan hingga seluruh warna merata di bibir cantikmu

Bagaimana para pembaca? Sudah pernah pakai produk Wardah ini? Jika tertarik bisa langsung kunjungi toko-toko offline atau beli di e-commerce kesayangan serta boleh cek di instagram @kamulook dan klik link yang ada di bio akun profil.





















bm

Nemo enim ipsam voluptatem quia voluptas sit aspernatur aut odit aut fugit, sed quia consequuntur magni dolores eos qui ratione voluptatem sequi nesciunt.

Posting Komentar

Silahkan TInggalkan Pengalaman Membaca, Berikan Komentar Terbaikmu!

ads
avatar
Admin Kamu Look Online
Welcome to Kamu Look theme
Chat with WhatsApp